5 Contoh Lokasi Penelitian Skripsi/Karya Ilmiah/Makalah

Diposting pada

 Contoh Lokasi Penelitian Skripsi/Karya Ilmiah/Makalah

Penjelasan terkait dengan lokasi penelitian menjadi salah satu bagian penting yang termuat untuk mendeskripsikan wilayah. Dimana prihal kepenulisan lokasi ini bisanya berada dalam BAB 2 untuk karya tulis ilmiah atau makalah, sedangkan jika dalam skripsi menjadi bagian BAB 4 yang termuat hasil penelitian.

Untuk lebih memperjelasnya, berikut adalah contoh penulisan yang baik dan benar dalam proses mendeskripsikan lokasi penelitian.

Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian ilmiah ada penjelasan terkait tata letak riset yang akan dilakukan oleh seseorang. Ketentuan penulisannya bisanya mendeskripsikan geografis, iklim, jumlah penduduk, bahkan sampai peta jalan. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya penagas mengapa penelitian dilaksanakan di wilayah tersebut.

Contoh Lokasi Penelitian

Untuk penulisan dalam tempat penelitian yang akan kami bagikan ini memperjelas bagimana proses penyusunan pembutannya. Dalam hal ini bisa kalian implementasikan untuk skripsi, KTI, sampai dengan makalah. Antara lain;

  1. Skripsi

Penulisan lokasi penelitian dalam proses penulisan skripsi, khususnya di penelitian sosial untuk dapat mempertegas metode penelitian yang dipergunakan. Motode ini bisa dengan pendekatakan kualitatif atau kuantitatif, adapun penulisannya sebagai berikut;

Lokasi Penelitian Skripsi

Kabupaten Bojonegoro adalah salah satu kabupaten di Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Kabupaten ini berbatasan dengan Kabupaten Tuban di utara, Kabupaten Lamongan di timur, Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Madiun, Kabupaten Ngawi di selatan, serta Kabupaten Blora (Jawa Tengah) di barat. Peta lokasi Kabupaten Bojonegoro terletak di Koordinat: Bujur Timur : 112º25′ dan 112º09′ Lintang

Selatan : 6º59′ dan 7º37′. Kabupaten Bojonegoro terdiri atas 28 kecamatan, yang dibagi lagi atas 419 desa dan 11 kelurahan. Bojonegoro dikenal secara nasional maupun internasional sebagai daerah penghasil kayu jati yang merupakan bahan baku pembuatan berbagai macam meubel dan ukiran kayu jati. Di tahun 2013 pada sub sektor narang dari kayu dan hasil hutan Kabupaten Bojonegoro menghasilkan 1.506 barang berbahan dasar kayu yang dihasilkan oleh pengusaha-pengusaha ukir kayu jati di daerah tersebut (Disperindag, 2013). Didaerah Bojonegoro sendiri terdapat daerah yang dikenal dengan hasil olahan kayu jatinya, yaitu Desa Batokan Kecamatan Kasiman.

Desa Batokan Kecamatan Kasiman terletak di bagian barat pemerintahan Kabupaten Bojonegoro dengan luas 1,69 km2 (BPS, 2015). Berbatasan dengan Kecamatan Padangan di sebelah selatan, Kecamatan Cepu Kabupaten Blora di sebelah barat, Kecamatan Kedewan di sebelah utara, dan Kecamatan malo di sebelah timur. Desa Batokan tergolong desa padat penduduk, saat ini penduduk tetap dari Desa Batokan adalah 5.797 jiwa yang terdiri dari 2.866 penduduk berjenis kelamin laki-laki dan 2.911 penduduk berjenis kelamin perempuan (BPS, 2015).

Penduduk daerah tersebut memiliki mata pencaharian yang bervariasi, seperti, petani, pedagang, peternak, buruh, PNS, dan pengusaha. Yang menjadi sorotan utama dari desa tersebut adalah jumlah pengusaha ukir kayu yang dari tahun ke tahun selalu mengalami peningkatan. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik terbaru jumlah pengusaha di desan tersebut adalah 7,31 %. Dari total penduduk yang mayoritas adalah pengusaha ukir kayu jati dari desa Batokan (BPS, 2015).

  1. Proposal Penelitian

Proses mengajukan setiap bentuk proposal penelitian biasanya juga mendeskripsikan wilayah yang akan menjadi sasaran. Penggambaran wilayah yang menjadi sasaran ini menggambarkan kondisi yang mencangkupi rumusan permasalahan yang dituliskan.

Lokasi Penelitian dalam Proposal

Kabupaten Tulang Bawang adalah salah satu kabupaten yang ada di Provinsi Lampung yang mesih memiliki pengguna alat kontrasepsi rendah yakni dari jumlah pengguna IUD 246 orang, MOP 72 orang dan MOW 531 orang, kondom 219, implant 1.448, suntik 6.721, pil 5.492 total akseptor KB semuanya 14.729 (http://www.kti-skripsi.net). Sehingga Kabupaten Tulang Bawang memerlukan penangan khusus dalam upaya memaksimalkan keikutsertaan program keluarga berencana sebagaimana yang di cita-citakan oleh pemerintah pusat.

Padahal jika diruntut dari kelahiran Kabupetan Tulang Bawang yang resmi berdiri pada tanggal 20 Maret 1997 yang disahkan melalui Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1997 tentang Pembentukan Kabupaten Daerah Tingkat II Tulang Bawang dan Kabupaten Daerah Tingkat II Tanggamus (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1997 Nomor 2, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3667) dan kini berusia 18 Tahun seharusnya pelayanan dan program pemerintah senantiasa mengalami kemajuan tidaklah setagnan.

Dari kenyataan rendahnya partisipasi masyarakat dan lama berdirinya Kabupaten Tulang Bawang tersebut mengindenifikasikan bahwa beberapa daerah Kabupaten Tulang Bawang dapat digolongkan sebagai daerah tertinggal. Hal ini berlandasakan pada penjelasan Abdul Wahid (2006) yang mengartikan daerah tertinggal sebagai wilayah budidaya yang secara ekonomi jauh tertingggal dari rata-rata nasional, baik akibat kondisi geografis, maupun kondisi sosial dan infrastrukturnya sehingga pelayanan program yang diberikan pemeritah tidak pernah atau kurang sampai pada masyarakat.

  1. Deskripsi Lokasi Penelitian Makalah

Adapun dalam penulisan setiap jenis makalah biasanya membuat deskripsi terkait lokasi penulisan. Dalam hal ini contoh yang bisa diberikan untuk struktur kepenulisannya. Yaitu;

Lokasi Penulisan Makalah

Dalam penulisan makalah, penulis menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif yaitu memberikan gambaran menyeluruh tentang suatu masalah yang berkembang dengan suatu gagasan kreatif yang akan dijadikan sebagi solusi yang inovatif melalui suatu kebijakan yang inovatif.

Data-data yang diperlukan dalam sebuah penulisan ini adalah hal-hal yang berkaitan dengan sebuah pemikiran tentang fenomena pendidikan di wilayah perbatasan Indonesia, kemudian dalam penulisan ini penulis menggunakan metode penulisan Library reseach (Riset Kepustakaan) sebagai metode pengumpulan data dengan membaca dan menelaah literatur-literatur yang berhubungan dengan permasalahan-permasalahan yang dikemukakan. Bahanbahan itu dijadikan sebagai bahan yang melengkapi, agar penulisan karya ini lebih dalam dan obyektif. Oleh karena itulah lokasi penulisannya berada di Perpusatakaan Sekolah dan Perpusatkaan Daerah Kota Bengkulu.

  1. Lokasi Penelitian Karya Tulis Ilmiah

Adapun untuk contoh terakhir yang bisa diberikan dalam mendeskripsikan lokasi penelitian dalam bentuk karya ilmiah. Misalnya saja ingin melakukan pengabdian di wilayah Dolly Surabaya, maka deskripsi atas penggambaran wilayah tersebut adalah sebagai berikut;

Lokasi Penelitian/Pengabdian KTI

Dolly adalah nama salah satu kawasan lokalisasi pelacuran yang lokasi daerahnya berada di Jarak, Pasar Kembang kawasan Kelurahan Putat Jaya, Kecamatan Sawahan, Surabaya, Jawa Timur. Kelurahan Putat Jaya. Lokasi ini sendiri memiliki luas wilayah 1,36 km², ketinggian 4 meter, terdiri dari 102 RT dan 14 RW dengan jumlah penduduk 43.229 serta kepadatan penduduk 28.578 jiwa/km². Kawasan dolly ini bisa dianggambarkan berupa jalan dengan lebar sekitar 5 meter.

Semenjak penutupan Dolly 19 Juni 2014, ribuan masyarakat yang menggantungkan pekerjaan di kawasan Dolly kehilangan penghasilan yang jumlah setiap harinya cukup besar. Seperti halnya data penelitian terkait wisma bertarif 80 ribu misalnya, di kelas ini ada 23 Wisma dengan jumlah PSK sekitar 10 orang di setiap wisma, dan setiap malam melayani minimal 3 tamu per PSK, omzet wisma tersebut bisa mencapai 55,2 juta per malam.

Bahkan untuk parkir juga demikian, potensi uangnya cukup besar. Dari hitungan Surabaya Pagi di lokasi tersebut ada sekitar 18 titik parkir. Untuk sepeda motor dikenai tarif 3 ribu – 5 ribu dan mobil bertarif 10 ribu. Padahal berdasarkan beberapa sumber motor yang diparkir bisa mencapai 500 unit semalam. Katakan rata-rata tarif 5 ribu maka pemasukan bisa mencapai 25 juta per malam.

  1. Lokasi Penelitian yang Menyebutkan Batas

Contoh lainnya dalam kepenulisan tempat penelitian biasanya menyebutkan batas-batas wilayah. Sistem kepenulisannya dalam hal ini misalnya saja sebagai berikut;

Lokasi Batas Tempat Penelitian

Berdasarkan Hak Usul Inisiatif DPR RI ditetapkanlah Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2003 tanggal 18 Desember 2003 tentang Pembentukan Kabupaten Samosir dan Kabupaten Serdang Bedagai di Provinsi Sumatera Utara.

Kemudian oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia atas nama Presiden Republik Indonesia pada tanggal 7 Januari 2004 meresmikan Pembentukan Kabupaten Samosir sebagai salah satu kabupaten baru di Provinsi Sumatera Utara dengan wilayah administrasi pemerintahan sebanyak sembilan kecamatan dan seratus sebelas desa serta enam kelurahan dengan batas-batas wilayah sebagai berikut:

  1. Sebelah Utara berbatasan dengan Kabupaten Karo dan Kabupaten Simalungun;
  2. Sebelah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Tapanuli Utara dan Kabupaten Humbang Hasundutan;
  3. Sebelah Timur berbatasan dengan Kabupaten Toba Samosir;
  4. Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Dairi dan Kabupaten Pakpak

Tanggal 7 Januari ditetapkan sebagai Hari Jadi Kabupaten Samosir sesuai dengan Peraturan Daerah Kabupaten Samosir Nomor 28 Tahun 2005 tentang Hari Jadi Kabupaten Samosir.

Cara Menulis Deskripsi Lokasi

Adapun tips dalam menuliskan deskripsi penelitian ini sejatinya ada beberapa langkah. Yaitu;

  1. Menyesuaikan dengan lokasi yang akan menjadi objek penelitian
  2. Mendatangi lokasi yang menjadi objek penelitian serta meminta data-data terkait struktur kepengurusan ataupun profil desa
  3. Membuat peta maps, hal ini bisa memanfaatkan Google Maps sebagai panduannya
  4. Membuat struktur kepenulisan yang benar. Artinya membuat bagan-bagan yang sesaui dengan kondisi penelitian jangan di lebih-lebihkan apalagi di kurangi demi sesuai dengan yang kita harapkan

Nah, itulah saja artikel yang bisa kami berikan ulasan pada segenap pembaca. Berkenaan dengan adanya contoh penulisan lokasi penelitian dalam skripsi, karya ilmiah, porposal, makalah, dan cara membuatnya. Semoga bisa memberikan edukasi bagi kalian ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *