Penulisan sekaligus pembuatan atas adanya penjelsan aspek SDM (Sumber Daya Manusia) kerapkali ditemukan dalam setiap proposal kegiatan yang berhubungan dengan bisnis ataupun usaha. Hal ini wajar saja, sebab setiap instansi ataupun lembaga pemerintahan pada faktanya memanglah membutuhkan bagian uraian atas SDM yang tersedia sehingga nantinya bisa memberikan suntikan dana ataupun bantuan dalam modal usaha.
Oleh karena itulah, dalam arti artikel ini akan memberikan contoh kepenulisan bagian aspek Sumber Daya Manusia dari usaha makanan, minuman, jasa, produk penjualan, dan lainnya.
Aspek SDM (Sumber Daya Manusia)
Aspek Sumber Daya Manusia adalah uraian dalam BAB 2 terkait dengan isi yang memberikan penjelasan atas kehadiran individu yang bekerja serta menjadi anggota dalam proposal usaha yang diajukan. Ketetapan dalam pembuatannya juga haruslah disusun secara sistematis, logis, dan objektif.
Contoh Aspek Sumber Daya Manusia
Untuk contoh penulisan Aspek Sumber Daya Manusia yang baik dan benar. Antara lain;
-
Aspek SDM Jenis Usaha Makanan
Usaha makanan dalam pembuatan proposal usaha sangatlah mudah ditemukan. Hal ini terjadi bukan tanpa sebab, melaikan adanya makanan khas di berbagai daerah Indonesia sejatinya bisa memberikan inspirasi dalam pembuatan usaha ataupun bisnis.
Adapun contoh kepenulisan bagian Aspek Sumber Daya Manusia dalam usaha makanan ini misalnya saja adanya ketertarikan seorang untuk membuka makanan nuget. Maka kepenulisannya;
Aspek Sumber Daya Manusia
Untuk mendukung kelangsungan usaha dibutuhkan beberapa elemen Sumber Daya Manusia (SDM) yang terkait didalamnya. Adapun Sumber Daya Manusia (SDM) yang terlibat dalam kelangsungan usaha ini, yaitu:
Distributor
Dalam mendirikan sebuah usaha kita membutuhkan distributor agar usaha yang kita dirikan dapat bertahan dan berjalan dengan baik, maka dari itu kita melakukan kerjasama dengan distributor-distributor lainnya, sehingga bahan-bahan untuk membuat usaha Nugget Bayam ini mudah didapatkan.
Distributor yang kami maksud merupakan orang yang memasok barang-barang yang kami butuhkan seperti petani sayur bayam maupun toko penjual bahan pembuat roti karena disana biasanya terdapat beraneka tepung, seperti tepung kedelai dan tepung panir yang merupakan bahan utama pembuatan nugget.
Tenaga kerja
Dalam bisnis Nugget Bayam ini kita tidak memerlukan sumber daya manusia yang ahli dengan skill yang khusus seperti sarjana, dan lain-lain, akan tetapi yang diperlukan adalah orang yang mau bekerja secara tekun/telaten, sabar, kerja keras dan tidak gengsi karena ini merupakan pekerjaan remeh menurut pandangan masyarakat tertentu.
Masyarakat sekitar
Selain SDM dari distributor dan tenaga kerja ,masyarakat juga berperan penting dalam kelancaran sebuah usaha, karna kita juga harus memiliki hubungan baik dengan masyarakat setempat, karna apabila kita tidak mempunyai hubunga baik maka bisa saja usaha kita tidak disenangi sehingga dapat terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Sehingga disinilah kita sebagai wirausaha harus mempunyai sikap yang baik dan jujur terhadap siapa saja.
Struktur Organisasi
Pembagian Tugas
CEO (Chief Executive Officer) | |
Job Description | Job Specification |
|
|
COO (Chief Operating Officer) | |
Job Description | Job Specification |
|
|
CMO (Chief Marketing Officer) | |
Job Description | Job Specification |
|
|
-
Aspek SDM Jenis Bisnis Minuman
Penulisan sekaligus pembuatan contoh aspek SDM jenis usaha minuman sejatinya juga bisa dibuat sama dengan proposal usaha lainnya. Namun hanya kalimat dan penyusunan katanya saja yang berbeda. Prihal ini misalnya saja keinginan seseorang membuat usaha minuman boba.
Aspek SDM
Struktur organisasi minuman Babo dibagi berdasarkan tugas dan tanggung jawab sesuai keahlian masing-masing, sehingga pelaksanaan usaha dapat efektif dan efisien serta mencapai tujuan yang maksimal. Dalam usaha ini terdapat manajer umum, manajer keuangan, manajer produksi dan manajer pemasaran.
Job description masing-masing jabatan adalah sebagai berikut:
- Manajer umum, bertugas sebagai coordinator utama yang mengatur, mengendalikan, dan bertanggungjawab terhadap keberlangsungan usaha.
- Manajer Keuangan, bertanggungjawab dalam mengatur semua aspek keuangan dan pembukuan baik pemasukan maupun pengeluaran dalam usaha.
- Manajer Produksi, bertugas mengawasi pelaksanaan proses produksi mulai dari bahan baku sampai menjadi barang jadi.
- Manajer Pemasaran, bertugas membuat, merumuskan, menyusun, menetapkan konsep dan rencana umum perusahaan, mengarahkan dan memberikan kebijakan atas segala rancang bangun dan implementasi manajemen pemasaran, penjualan dan promosi kearah pertumbuhan dan perkembangan perusahaan.
Cara Membuat Aspek Sumber Daya Manusia
Adapun teknik mudah dalam menuliskan bagian aspek Sumber Daya Manusia (SDM) yang bisa dilakukan. Yakni;
-
Memberikan Penjelasan Terkait Pesediaan Tenaga Kerja
Bagian penulisan paling gampang untuk dibuat ialah dengan menjelaskan persediaan tenaga kerja yang ada dalam organisasi ataupun perusahaan yang akan dibentuk. Prihal ini misalnya saja ada usaha minuman yang paling benting ada pimpinan dan bagian marketing.
-
Sesuaikan dengan Kebutuhan dalam Rencana Usaha yang Dibagun
Langkah lainnya untuk menyusun dan membuat aspek Sumber Daya Manusia (SDM) ialah penjelasan tentang kebutuhan dan rencana usaha yang dibagun. Kepenulisannya bisa dibentuk dengan berdasakan pada sistematika kepentingan yang ada dalam calon usaha tersebut.
Nah, itulah saja artikel yang bisa dibagikan pada semua pembaca berkenaan dengan contoh aspek (SDM) Sumber Daya Manusia dan cara menuliskannya. Semoga saja mampu memberikan wawasan bagi semuanya yang sedang membutuhkannya.