7 Contoh Abstrak Karya Ilmiah, Skripsi, Makalah, Penelitian, Magang, dan Praktikum

Diposting pada

7 Contoh Abstrak Karya Ilmiah, Skripsi, Makalah, Penelitian, Magang, dan Praktikum

Abstrak bisa dikatakan sebagai bagian daripada tulisan yang berupa ringkasan dari keseluruhan isi karya tulis ilmiah yang disajikan secara sistematis, objektif, dan akurat. Sehingga wajarlah jikalau dalam kepenulisan abstrak biasanya sudah terkandung inti murni dari pembahasan yang ada dalam hasil penelitian yang akan disajikan.

Disisi lainnya, untuk struktur kepenulisan abstrak sendiri mudah ditemukan dalam beragam jenis karya ilmiah. Baik skripsi, makalah, laporan penelitian, jurnal, ataupun paper. Oleh karena itulah secara jelas berikut untuk contoh yang bisa kalian buat.

Abstrak

Abstrak adalah sistem penyajian isi bentuk dokumen secara ringkas dan akurat dalam gaya yang sama dengan dokumen aslinya. Sehingga dalam bentuk tulisan abstrak informatif ataupun abstrak deskriptif ini tidak hanya menjelaskan isi dari sebuah tulisan atau dokumen asli tetapi juga mampu mengevaluasi, menilai, memberi pendapat, dan menganalisa kerjanya.

Contoh Abstrak

Untuk contoh kepenulisan abstrak antara lain;

  1. Karya Ilmiah

Abstrak dalam kepenulisan karya ilmiah ditulis dengan tujuan untuk menarik perhatian pembaca terhadap suatu tulisan atau dokumen, ditulis dengan cara sederhana, ringan, dan tidak terlalu resmi.Contoh abstrak karya ilmiah

Contoh abstrak karya ilmiah

Abstrak Karya Ilmiah

Saat ini, tingkat konsumsi energi listrik terlampau tinggi. Meningkat sebesar 70 % antara tahun 2000 sampai 2030, sehingga menyebabkan berkurangnya ketersediaan energi bagi kehidupan. Kondisi ini mendorong perlunya alat sebagai penyimpan energi yang besar. Alat penyimpan energi yang biasa digunakan adalah kapasitor. Daun Tanaman Nangka mengandung selulosa yang tersusun oleh senyawa karbon. Adapun karbon aktif adalah jenis bahan yang secara luas telah digunakan sebagai bahan elektroda untuk superkapasitor karena memiliki luas permukaan spesifik yang tinggi, konduktivitas listrik yang baik dan harga yang terjangkau dalam mewujudkan energi superkapasitor.

Tujuan dari karya tulis ilmiah ini adalah (1) Untuk mengetahui potensi sampah daun tanaman nangka (arthocarpus heterophyllus) sebagai superkapasitor. (2) Untuk mengetahui efektivitas sampah daun tanaman nangka (arthocarpus heterophyllus) sebagai superkapasitor. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Design eksperimen menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan. Indikator penelitian ini adalah aspek Lampu LED Menyala dan aspek Tegangan Listrik (Volt). Tahapan penelitian ini yaitu : (1) Isolasi Karbon dari Sampah Daun Tanaman Nangka (arthocarpus heterophyllus) (2) Aktivasi Karbon Sampah Daun Tanaman Nangka (arthocarpus heterophyllus) Menjadi Karbon Aktif (3) Tahap Pengujian karbon aktif sebagai material Superkapasitor.

Disimpulkan sampah daun nangka (artocarpus heterophyllus) dapat dijadikan sebagai material superkapasitor menggunakan aktivator HCl pada P2, sebagai perlakuan terbaik dengan nilai tegangan rata – rata 3,45 volt, nilai tengah 3.4 volt, dan lampu LED menyala.

Kata Kunci: Superkapasitor, Sampah Daun Tanaman Nangka (arthocarpus heterophyllus), Karbon

  1. Skripsi

Penulisan abstrak dalam skripsi haruslah disusun dalam satu artikel atau dokumen dapat dibuat untuk bidang-bidang kajian tertentu. Sesuai dengan topik penelitian yang disajikan, baik dalam ilmu sosial, eksakta, ataupun lainnya.

Contoh abstrak skripsi

Abstrak Skripsi

Sektor pertanian yang merupakan sektor basis di Kabupaten Temanggung sudah selayaknya menjadi sorotan, khususnya tentang serangan hama yang terjadi akibat fluktuasi cuaca. Perkembangan hama sangat dipengaruhi oleh inang (tanaman) dan lingkungan lain termasuk iklim, khususnya kelembaban udara. Sehingga tidak jarang saat kondisi cuaca mendukung pertumbuhan tanaman, juga berdampak pada timbulnya serangan hama. Informasi prediksi serangan hama dibutuhkan oleh petani dalam rangka mengurangi risiko gagal panen akibat serangan hama untuk meningkatkan produktivitas panen komoditas pertanian. Penelitian skripsi ini dititikberatkan pada peringatan dini serangan hama yang didasarkan pada data iklim berupa suhu, kelembaban, dan curah hujan, serta data historis serangan hama Kabupaten Temanggung. Data historis serangan hama diambil dari Laboratorium Pengamatan Hama dan Penyakit Temanggung Provinsi Jawa Tengah, sedangkan data iklim diambil dari NASA POWER. Sistem prediksi serangan hama berbasis Mobile Apps ini menggunakan metode Naive Bayes. Mobile Apps ini dapat memudahkan petani dalam mengakses data prediksi hama secara langsung, sehingga petani dapat memantau kemunculan serangan hama di Kabupaten Temanggung lebih dini dan akurat.

Keywords: Mobile Apps, Hama, Naive Bayes, Iklim, Prediksi

  1. Penelitian

Kepenulisan abstrak dalam arti penelitian setidaknya haruslah menyajikan data dalam bentuk daftar tabel atau numerik. Kepenuliasan abstrak dalam laporan penelitian juga berbentuk ringkas dan mudah dibaca sesuai dengan metode penelitian dalam pendekata kualitatif dan kuantitatif yang dipergunakan. Sehingga nantinya banyak dipergunakan untuk memproyeksikan hasil temuan yang didapatkan.

Contoh abstrak penelitian

ABSTRAK

Air mempunyai peranan yang sangat vital bagi kehidupan di dunia ini, baik bagi tumbuhan, hewan maupun manusia. Namun tidak semua sumber air dapat dikonsumsi manusia salah satunya air gambut, air ini mempunyai ciri-ciri yaitu intensitas warna yang tinggi (berwarna coklat kemerahan), keasamannya tinggi (pH yang rendah), kandungan zat organik yang tinggi, kekeruhan dan kandungan pertikel tersuspensi yang rendah dan Riau merupakan provinsi dengan lahan gambut terluas di Pulau Sumatera. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui apakah cangkang telur dapat menjernihkan air dan dapat menaikan pH air gambut provinsi Riau. Penelitian ini dilaksanakan dengan metode eksperimental laboratory secara in vitro. Dimana limbah cangkang telur dikeringkan pada oven suhu 105 C selama 2 jam, lalu di haluskan dengan blender sehingga di dapatkan serbuk cangkang telur sebagai media filtrasi untuk menjernihkan dan menaikan pH air gambut di provinsi riau. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan kadar kejernihan air gambut setelah di filtrasi menggunakan media filtrasi cangkang telur, pasir, arang, ijuk, dari yang warna air kuning keruh menjadi jernih. pH air gambut sebelum sebelum di filtrasi yaitu, air gambut dari pelalawan 6 menjadi 7, dari pekanbaru 5 menjadi 7, dan dari kampar 6 menjadi 7, hal ini membuktikan bahwa limbah cangkang telur dapat dijadikan media alternatif filtrasi air gambut.

Kata kunci: Air gambut, cangkang telur, filtrasi

  1. Makalah

Penulisan abstrak dalam makalah dibuat untuk berusaha dalam menguatkan judul dokumen. Sehingga dalam hal inilah tidak membuat analisis dengan penulisan yang sangat cepat, namun yang pastinya judul diangkat dalam makalah tersebut sebagai alat pemberitahuan bagi pembaca secara singkat.

Contoh abstrak makalah

Abstrak

Tingginya tingkat kepadatan penduduk serta budaya konsumtif masyarakat di Indonesia turut berdampak pada penipisan persediaan bahan bakar minyak bumi yang diiringi oleh kenaikan jumlah sampah plastik, termasuk jenis sampah plastik Polyethylene Terephthalate (PET). Di samping itu, Indonesia sebagai negara agraris memiliki ketersediaan sekam padi yang cukup tinggi dengan tingkat pemanfaatan yang masih rendah. Salah satu solusi yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan terkait adalah dengan cara mengonversi sampah plastik jenis PET menjadi bahan bakar alternatif berupa Bahan Bakar Minyak (BBM) melalui metode pirolisis menggunakan katalis zeolit berbasis sekam padi. Abu sekam padi merupakan zeolit alam yang bersifat ramah lingkungan dan ekonomis dengan ketersediaan yang melimpah, katalis zeolit sendiri memiliki ukuran pori-pori yang besar, sehingga zeolit memiliki bidang kontak lebih luas yang akan menguntungkan proses pirolisis dan menjadikannya sebagai katalis paling baik dalam proses pirolisis. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk meminimalisir jumlah sampah PET dan sekam padi dengan cara mengonversikannya menjadi bahan bakar alternatif berupa BBM, sehingga proses pirolisis ini diharapkan dapat mengurangi atau bahkan meniadakan anggaran pembelian elpiji tiap bulannya. Pengolahan sampah PET menjadi alternatif bahan bakar secara efektif dilakukan dengan metode pirolisis pada suhu 260°C – 350°C dan sistem parallel flow menggunakan katalis zeolit berbasis sekam padi yang diperoleh dengan metode pengabuan pada furnace dengan suhu 500°C. Selanjutnya, dilakukan uji kualitatif serta kuantitatif terhadap bahan bakar cair yang dihasilkan dengan parameter nyala api yang dihasilkan, viskositas, densitas, serta titik nyala. Hasil dari penelitian ini adalah bahan bakar berupa BBM serta residu padatan berupa char.

Keywords: Bahan Bakar Minyak (BBM), katalis zeolit, pirolisis, sampah Polyethylene Terephthalate (PET), sekam padi.

  1. Jurnal

Penulisan tentang beragam pertanyaan yang ada dalam jurnal ilmiah tentusaja menjadi bagian yang tidak terpisahkan. Fungsi dan tujuannya juga tidak jauh dengan karya tulis ilmiah lainnya. Namun yang membedakannya jikalau dalam jurnal nasional mempergunakan Bahasa Indonesia dan jurnal internasional mempergunakan Bahasa Inggris.

Contoh abstrak Jurnal Nasional

Abstrak

Pandemi COVID-19 memberikan dampak yang cukup besar pada kecemasan pelajar karena adanya pembelajaran yang dilakukan melalui jarak jauh atau daring. Menurut Fitria dan Ifdil (2020) menjelaskan bahwa pada saat pandemi, tingkat kecemasan atau ketakutan para remaja terhadap suatu hal berada pada kategori yang tinggi. Oleh karena itu, adanya pandemi COVID-19 juga turut berkontribusi terhadap mental para remaja yang cenderung mengkhawatirkan masa depan karena merasa kurang memiliki persiapan. Perkembangan pelajar yang tidak memiliki kesiapan tersebut menyebabkan para pelajar mengalami masa yang disebut sebagai Quarter Life Crisis. Terdapat beberapa faktor penyebab fenomena ini, salah satunya adalah masalah ekonomi keluarga dan tidak bisa mengatur keuangan yang dirasakan oleh pelajar yang mengalami gejala Quarter Life Crisis. Hal ini perlu dicegah dengan adanya pembelajaran mengenai literasi keuangan sejak dini karena pembelajaran yang diterima di sekolah saat ini masih minim membahas mengenai perencanaan keuangan. Oleh karena itu, penulis memliki sebuah solusi dengan judul “LOVELIFE: Program Literasi Keuangan berbasis Modal Sosial untuk Menghadapi Quarter Life Crisis”. Adanya LOVELIFE tidak hanya mengurangi kecemasan, tetapi juga mempersiapkan para pelajar yang mengalami masa transisi untuk melek keuangan dengan pendekatan atau website System Development Life Cycle (SDLC) serta berbasis modal sosial. Konsep LOVELIFE mencakup sesi konsultasi, produk keuangan, studi kasus, dan pojok baca. Metode penulisan yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan data primer dan sekunder. Adanya LOVELIFE diharapkan dapat membentuk generasi muda yang mengetahui literasi keuangan sekaligus dapat menghadapi masa Quarter Life Crisis. Selain itu sebagai bentuk mewujudkan poin yang ada dalam Sustainable Development Goals dalam mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan.

Keywords: Quarter Life Crisis, Literasi Keuangan, LOVELIFE, Website

Contoh abstrak Jurnal Internasional

ABSTRACT

This research is motivated by the observation data which showed students’ learning outcomes in science is very low. To respond that matter, the researcher conducted action research that aims to improve students’ learning outcomes. The goals to be achieved in this study include: (1) Knowing the implementation of the experimental method in improving students’ learning outcomes, (2) Knowing the improvement of students’ learning outcomes using experimental methods. This study employed an action research Kemmis and Mc. Taggart model. The research wa conducted on the number of students in grade 4th as many as 44 students. This study measures the existing of entire realm on learning outcomes, namely: cognitive, affective and psychomotor. The results of this study showed the improvement in every sphere in each cycle. By using experimental method, students gain experience directly so that learning is more attractive and it can improve students’ learning outcomes. Therefore, it is recommended to the teachers to use the experimental method of science teaching in primary schools to improve students’ learning outcomes.

Keywords: experimental methods, learning outcomes

  1. Laporan Magang

Kriteria abstrak yang baik dalam kepenulisan laporan magang bisa dibuat dengan sistematika logis dan objektif. Namun pastinya, harus mencantumkan bagian pendahuluan sekaligus objeknya terkait dengan adanya lokasi dalam perusahaan tertentu.

Contoh abstrak laporan magang

ABSTRAK

Praktek magang ini bertujuan untuk mengetahui Proses Produksi di PT. TIGA PILAR SEJAHTERA. Dimana untuk pelaksanaan magang pada tanggal 2 Maret sampai dengan 31 Maret 2022 di anak perusahaan PT.TIGA PILAR SEJAHTERA yaitu PT. Poly Meditra Indonesia. Metode dasar yang digunakan dalam praktek magang ini adalah Observasi, Praktek Lapangan, Wawancara, dan Studi Pustaka. Sedangkan pengambilan lokasi praktek magang adalah secara sengaja. PT. TIGA PILAR SEJAHTERA dipilih karena perusahaan tersebut merupakan perusahaan yang mengolah hasil pertanian , selain itu PT.TIGA PILAR SEJAHTERA merupakan perusahaan makanan dalam negeri yang cukup besar.

Proses pengolahan candy urutannya adalah sebagai berikut yaitu proses premixing, cooking, pengadukan, pendinginan dengan meja pendingin, kneading, moulding, cooling conveyor, wraping, dan sealing. Pada proses produksi harus diperhatikan pengendalian mutunya pada tiap tahap agar didapat produk yang bermutu baik. Hasil praktek magang menunjukkan bahwa proses pembuatan candy baik dan air yang digunakan dalam proses produksi harus dilakukan pengujian kualitas air yang mempengaruhi produk akhir.Untuk kadar air hard candy yang melebihi standart yaitu mencapai 5%,agar ditinjau ulang.

Kata Kunci: Proses Produksi Candy

  1. Praktikum

Susunan abstrak dalam pembuatan praktikum ilmiah sejatinya hampir sama dengan karya ilmiah. Namun umumnya pembuatan abstrak laporan praktikum ini lebih pada kajian-kajian ilmu eksakta yang mendeskripsikan tentang tanaman, hewan, dan lainnya.

Contoh abstrak laporan praktikum

ABSTRAK

Buah-buahan merupakan makanan alami yang memiliki kandungan vitamin, gizi, dan mineral yang sangat baik untuk dikonsumsi tiap hari. Salah satu jenis buah buahan yang sering dikonsumsi adalah anggur.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya Salmonella sp pada anggur yang diperjualbelikan di pasar tradisional kota Pekanbaru. Metode dalam penelitian ini adalah eksperimental laboratory secara In vitro. Hasil Penelitian yang telah dilakukan tentang identifikasi bakteri Salmonella sp pada anggur (Vitis vinifera L.) yang diperjual belikan di pasar tradisional kota Pekanbaru dapat disimpulkan pada pasar Cikpuan ditemukan bakteri Salmonella paratyphi A sedangkan pada pasar Pagi Arengka dan pasar Bawah tidak ditemukan bakteri Salmonella sp.

Kata kunci: Anggur, Salmonella sp

Nah, demikianlah artikel yang bisa dibagikan pada kalian semuanya terkait dengan adanya contoh penulisan abstrak karya ilmiah, skripsi, makalah, penelitian, jurnal, laporan magang, dan praktikum. Semoga saja bisa memberikan wawasan bagi kalian semuanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *